Puisi: SIANG DAN MALAM

pinterestdotcom
Siang dan malam

Malam memang gelap menutupi
Namun di tengah kegelapan bumi
Ada cahaya rembulan yang menyinari
Ada bintang-bintang malam menghiasi
Ada kunang-kunang yang menari-nari

Siang memang ada cahaya mentari
Namun di tengah terangnya mentari
Ada awan gelap yang membayangi
Ada gerhana matahari yang menutupi

Demikian pula hidup ini
Saat arah hidup gelap menyelimuti
Kan ada terang dari Bapa Surgawi
KasihNya tak kan pernah berhenti

Saat hidup kita diberkati
Kan ada awan membayangi
Agar kita senantiasa berhati-hati

Namun apapun yang terjadi
Tuhan kan selalu menyertai

(Tunas Putra)

PUISI : Begadang

begadang 1Kadang membuat hati merasa senang

Menikmati indahnya terang bintang-bintang

Berteman cantiknya tarian kunang-kunang

Dengan angan-angan yang terbang melayang

 

Namun begadang membuat tubuh terasa meriang

Dengan nyeri-nyeri yang menusuk tulang-tulang

Tenggorokan dan ulu hati terasa mulai meradang

Dan kekuatan tubuhpun nampak kian menghilang

 

Janganlah sering suka begadang

Pakailah waktu untuk sembahyang

Agar berkat-berkat Allah datang

Masa depanpun gilang gemilang

 

(Gembala Sion)

PUISI : Harapan Cinta

Kepada rembulan yang bersinar di waktu purnama

Kan ku ceritakan cinta suciku yang membara

Kepada bintang-bintang yang indah bercahaya

Kan kucurahkan isi hatiku yang berbunga-bunga

 

Kepada angin malam yang lembut menyapa

Kan ku titipkan salam rinduku kepada dia

Kepada kunang-kunang yang menari ceria

Kan ku bisikkan kata cinta dengan mesra

 

Kepada TUHAN semesta alam sumber cinta

Kan kupohonkan hatiku yang  jatuh cinta

Agar terobati bersanding dengan dia

Yang memikat hatiku hingga tak berdaya

 

(Sion, Ki Jogo Sion).